Text
Penerapan Manajemen Sumber Daya Manusia di Perpustakaan Sekolah Tinggi Teologi IndonesiaTimur STT INTIM Makassar
Skripsi ini memmbahas bahwa penerapan fungsi manajemen sumber daya manusia di perpustakaan sekolah tinggi teologi Indonesia Timur (STT INTIM) Makassar telah dilakukan dengan baik. Dalam mengelola sumber daya manusia yang ada, perpustakaan telah menerapkan fungsi-fungsi manajemen yaitu perencanaan, pengorganisasian, penggerakan/pelaksanaan, dan pengawasan. Hanya saja pelaksanaan fungsi-fungsi tersebut tidak semuanya berdasarkan pada teori-teori ilmu manajemen tetapi berdasarkan kebutuhan dan pengalaman yang ada di perpustakaan. Serta adanya kendala yang dihadapi perpustakaan dalam penerapan fungsi manajemen sumber daya manusia yaitu dari fungsi perencanaan, perencanaan dalam penambahan sumber daya manusia yang ada di perpustakaan yaitu tentang pengusulan penambahan staf yang tidak terealisasikan dengan baik. Perencanaan sumber daya manusia di perpustakaan STT INTIM telah dibuat dengan baik namun tidak dengan pelaksanaan perencanaannya yang belum terlaksana dengan maksimal.
No other version available