Text
Sang Surya Bersinar di Tanadoang : Gerakan Persyarikatan Muhammadiyah Selayar (1928-1950)
Berdirinya Persyarikatan Muhammadiyah di Selayar tidak terlepas dari peran seorang tokoh bernama A.G.H. Hayyung. Ia menggunakan segala daya dan upaya untuk melakukan pembaruan dan pemurnian ajaran Islam yang dianggap telah jauh menyimpang dari Al-Qur'an dan sunah. Perjuangan panjang yang dilakukan tokoh ini sejak mengenal Persyarikatan Muhammadiyah di akhir tahun 1918 membuahkan hasil dengan pembentukan grup awal di Tambolongang dan Barugaia pada tahun 1928. Perjalanan dakwah melalui grup itu berlangsung cukup lama, hingga peresmian Grup Barugaia sebagai bagian dari Persyarikatan Muhammadiyah Cabang Makassar pada 21 September 1932. Setelah Persyarikatan Muhammadiyah di Barugaia resmi terbentuk, pembentukan grup-grup baru akhirnya semakin digalakkan ke berbagai wilayah distrik. Hal ini secara khusus bertujuan untuk memperluas jangkauan dakwah Persyarikatan Muhammadiyah.
No other version available