Text
Filsafat Ilmu
Buku ini menekankan pada topik peranan filsafat ilmu dalam perkembangan psikologi. Awal pembahasan dalam tulisan ini dimulai dengan sejarah psikologi sebagai bagian dari ilmu filsafat. Dalam perkembangannya, psikologi kemudian memisahkan diri dari filsafat sekalipun demikian. Perkembangan psikologi dari dulu hingga kini tidak terlepas dari pengaruh filsafat.
Aktualitas filsafat ilmu dalam perkembangan psikologi sejak awal hingga kini diletakkan penulis pada landasan filosofis, dalam kaitannya pada perkembangan psikologi secara umum, khususnya masing-masing aliran psikologi, serta beberapa bentuk terapan psikologi. Benang merah yang tampil adalah perkembangan psikologi dari awal hingga kini tetap diwarnai filsafat ilmu, terutama dalam penelusuran bidang-bidang kajian psikologi yang lebih baru.
No other version available