Text
PERAN PENGELOLA PERPUSTAKAAN DALAM PEMANFAATAN LITERATUR ANAK DI PERPUSTAKAAN RUMAH SEKOLAH CENDEKIA MAKASSAR
Skripsi ini membahas mengenai “Peran Pengelola Perpustakaan dalam
Pemanfaatan Literatur Anak di Perpustakaan Rumah Sekolah Cendekia
Makassar” pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana peran
pengelola perpustakaan dalam pemanfaatan Literatatur anak dan Tantangan
pengelola perpustakaan dalam pemanfaatan literatur anak di perpustakaan Rumah
Sekolah Cendekia Makassar.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mmengetahui peran pengelola
perpustakaan dalam pemanfaatan literatur anak di perpustakaan Rumah Sekolah
Cendekia Makassar dan untuk mengetahui bagaimana tantangan yang dihadapi
pengelola perpustakaan yang dihadapi dalam pemanfaatan literatur anak di
perpustakaan Rumah Sekolah Cendekia Makassar.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Kualitatif yang berlokasi di
Perpustakaan Rumah Sekolah Cendekia Makassar. Dengan menggunakan jenis
penelitian deskriptif pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dalam
berbagai sumber, metode pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan
observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang dikumpulkan akan dianalisis
dengan tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Dari hasil penelitian ditemukan bahwa, peran pengelola perpustakaan
dalam pemanfaatan literatur anak yaitu memilah-milah literatur anak sesuai umur
dan minat siswa-siswa dan menaruh di area baca yang terdapat dalam kelas.
Tantangan yang dihadapi pengelola perpustakaan yaitu siswa siswi yang belum
bisa mematuhi peraturan perpustakaan.
No other version available