Text
PENGARUH PEMBERIAN REWARD TERHADAP INTENSITAS KUNJUNGAN DI PERPUSTAKAAN FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
Skripsi ini membahas tentang Pengaruh Pemberian Reward Terhadap
Intensitas Kunjungan di Perpustakaan Fakultas Psikologi Universitas Negeri
Makassar. Rumusan masalah dari penelitian ini yaitu bagaimana efektifitas reward
yang diberikan di Perpustakaan Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar,
bagaimana intensitas kunjungan di Perpustakaan Fakultas Psikologi Universitas
Negeri Makassar, seberapa besar pengaruh reward terhadap intensitas kunjungan di
Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas reward yang
diberikan di Perpustakaan Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar, intensitas
kunjungan di Perpustakaan Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar dan
mengetahui Pengaruh Pemberian Reward Terhadap Intensitas Kunjungan di
Perpustakaan Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar.
Jenis penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Populasi dalam
penelitian ini adalah Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar
sedangkan sampel penelitian menggunakan rumus runbetween dengan teknik simple
random sampling diperoleh 49 responden.
Reward yang diberikan kepada pemustaka perpustakaan Fakultas Psikologi
Universitas Negeri Makassar yaitu berupa sanjungan kepada pemustaka, pegawai
mengatakan ikut senang, pegawai ikut mengucapkan selamat, pujian, sapaan yang
ramah, sertifikat, pembuplikasian nama, penambahan pinjaman koleksi, dilibatkan
langsung menyusun buku, diikut sertakan memasang no panggil buku, diikut sertakan
membantu melayani mahasiswa, dan komunikasi yang baik. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa persentasi penerimaan reward mahasiswa di fakultas psikologi
Universitas Negeri Makassar terdapat 2 orang (4,09%) yang berada dalam ketegori
rendah, 29 orang (59,18%) yang berada dalam kategori sedang, dan 18 orang
(36,73%) yang berada dalam kategori tinggi. Berdasarkan intensitas kunjungan di
perpustakaan Fakultas Psikologi Universitas Negeri Makassar terdapat 1 orang
(2,04%) yang berada dalam ketegori kunjungan rendah, 27 orang (55,10%) yang
berada dalam kategori sedang, dan 21 orang (42,86%) yang berada dalam kategori
tinggi. Hasil analisis tentang pengaruh antara pemberian reward terhadap intensitas
kunjungan di perpustakaan fakultas psikologi Universitas Negeri Makassar, diperoleh
r hitung sebesar 0.318 dengan nilai signifikansi sebesar 0,026 < 0,05, dengan
demikian dapat dinyatakan bahwa variabel X (pemberian reward) terhadap variabel
Y (intensitas kunjungan) adalah 0,318, memiliki pengaruh interpretasi koefisien yang
rendah.
No other version available