SKRIPSI
Persepsi Siswa Terhadap Ketersediaan Bahan Pustaka di SMP Negeri 1 Parigi Kabupaten Gowa
Skripsi ini membahas tentang persepsi siswa terhadap ketersediaan bahan
pustaka di SMP Negeri 1 Parigi Kabupaten Gowa. Penelitian ini dilakukan di
Perpustakaan SMP 1 Parigi Kabupaten Gowa. Tujuan dari penulisan skripsi ini yaitu:
1) mengetahui ketersedian bahan pustaka di SMP Negeri 1 Parigi Kabupaten Gowa,
dan 2) mengetahui persepsi siswa terhadap ketersedian bahan pustaka di SMP Negeri
1 Parigi Kabupaten Gowa.
Jenis penelitian yang digunakan dalam skripsi ini yaitu penelitian deskriptif
kuantitatif yaitu dengan melakukan obsevasi dilapangan dan membagikan kuosioner
kepada sampel yang berjumlah 48 siswa. Sampel diambil dari populasi yaitu seluruh
siswa SMP Negeri 1 Parigi yang terdaftar sebagai anggota perpustakaan yaitu
sebanyak 191 orang. Setelah data terkumpul, penulis menghitung frekuensi dan
persentase setiap butir jawaban responden dalam kuesioner. Jawaban responden
dihitung dengan bantuan SPSS (Statistical Program for Social Science) 19.0 for
Windows.
Hasil penelitian yang diperoleh dalam skripsi ini yaitu: 1) ketersedian bahan
pustaka di perpustakaan sekolah SMP Negeri 1 Parigi yaitu terdapat 428 judul buku
dari 3.356 buah buku paket yang tersedia, 295 judul dari 295 buku non fiksi, 31 judul
dari 97 buku referensi, 292 judul dari 1.666 buku fiksi, 62 buah atlas, 15 buah surat
kabar, 15 buah klipping, 2 buah globe, 1 unit LCD, 11 buah peta, 1 buah keping
VCD, dan 1 unit Televisi, 2) Rata-rata siswa SMP Negeri 1 Parigi memiliki persepsi
yang baik (positif) terhadap ketersedian bahan pustaka di Perpustakaan Sekolah SMP
Negeri 1 Parigi yaitu sebanyak 42 siswa dengan total jawaban 60-75 (kategori baik),
8 siswa dengan total jawaban 45-60 (kategori cukup baik), dan tidak satupun siswa
dengan total jawaban 15-45 (kategori buruk).
No other version available