Text
:Tradisi Ma’baca-baca pada Masyarakat Bugis Makassar di Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa (Studi Budaya Lokal dan Islam)
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Masyarakat Bugis Makassar di
Kecamatan Somba Opu masih melaksanakan dan menjaga tradisi ma’baca-baca.
Masyarakat sudah menganut kepercayaan lokal sebelum Islam masuk ke
nusantara sehingga setelah masuknya Islam, kepercayaan sebelumnya dan
budaya yang telah ada kemudian menghasilkan suatu tradisi yaitu ma’baca-baca
yang menganut nilai-nilai islam di dalamnya. 2) Wujud pelaksanaan tradisi
Ma’baca-baca diimplementasikan dalam beberapa prosesi di kehidupan
masyarakat Bugis Makassar yang dapat dijumpai dalam prosesi pernikahan,
memindahkan atau memasuki rumah baru, syukuran atas keberhasilan, menolak
bala, hingga ditemukan dalam upacara kematian. Adapun beberapa persyaratan
dalam tradisi ini terdiri atas pa’baca yaitu orang yang memimpin doa yang
dipercayai memiliki ilmu agama yang dalam serta rentetan makanan yang
memiliki makna tersendiri atas penyajiannya. 3) Tradisi ma’baca-baca
membawa nilai-nilai Islam di dalamnya karena proses ma’baca-baca merupakan
budaya turun temurun masyarakat yang diakulturasi dengan nilai-nilai islam.
Dalam hal ini, pemanjatan doa dalam tradisi berisikan lafalan-lafalan doa dan
shalawat yang ditujukan kepada Allah SWT dan Rasulullah SAW.
No other version available