Penelitian ini mengungkapkan bahwa tradisi tari lulo adalah wujud rasa syukur masyarakat Tolaki terhadap sesuatu yang dianggap penting, seperti keberhasilan panen padi. Selain itu, tari lulo juga berfungsi sebagai sarana interaksi sosial, memungkinkan masyarakat setempat menjalin hubungan silaturahmi.